Pages

Thursday, August 27, 2015

Kucing Odd eye dihibahkan, karena tak laku jual,

Judulnya rada anehkan
kucing odd eye, tak laku dijual?


Masa sih, sampe nggak laku dijual? Kucing bermata cantik dan aneh, apalagi ini, jenis anggora longhair, white solid...Ckck, apa musabab sampe dihibahkan?

Odd eye cat, secara harfiah adalah kucing bermata aneh, karena warna mata yang berbeda, biru dan non biru(hijau). Perbedaan warna mata dipengaruhi oleh pigmentasi pada iris matanya dan juga refleksi ataupun absorbsi dengan cahaya yang ditangkap oleh mata kita. Odd eye, ditemui pada semua jenis kucing, baik longhair dan shorthair.
Oddie
Ini kisah tentang Oddie kecil.
Kucing berbulu lebat berwarna putih. Namanya, Oddie, sesuai dengan kedua matanya yang berbeda warna, odd eye.
Wajahnya, seakan tersenyum.
Sayang...nasibnya, tak semanis senyum itu.


Oddie di rescue pada hari Minggu, 9 Agustus 2015 dari sebuah Petshop di wilayah Depok. Tubuhnya di penuhi jamur yang sangat hebat, otomatis tidak laku dijual. Lantas di hibahkan kepada siapa saja. Dalam batin, tentu berpikir, kenapa Oddie tidak diobati, diberikan pengobatan hingga sembuh. Hanya karena tidak menguntungkan dalam bisnis, dan tak mau rugi, Oddie di hibahkan. Masih untung di hibahkan, daripada di buang. Menyedihkan sebenarnya, jika Petshop tak memiliki hati penyayang pada hewan-hewan yang dijualnya. Pasti kucing lain,  nasibnya sama seperti Oddie.  Bisnis tetap bisnis, mengenyampingkan nurani, paling mereka berkata: "Masa bodo! kucing ini."

Ada dua kitten yang dihibahkan, satu di rescue, Defran, anak pasca sarjana IPB dan Oddie di rescue Catslover, Tety Risnawati. Kini Oddie, mendapat pemilik yang benar-benar sayang kepadanya. walaupun Oddie masih sakit, tetap riang dan lincah. Lihat,  kini foto Oddie senyumnya manis sekali.
Selang tiga hari kemudian, Oddie mendapat teman yang seusia, namanya Ocay. Kucing dome, yang di rescue di selokan pinggir jalan, dekat tukang soto mie. Sendirian. Entah, dibuang atau ditinggalkan induknya. Yang menyedihkan, kaki Ocay lemah lunglai seakan tak berotot, berjalan mengesot dengan pantatnya. Banyak luka lecet di sekelilingnya.Kalau Ocay duduk, kakinya lurus ke depan. Entah, kenapa kaki Ocay, mungkin terlindas kendaraan, karena ia sendirian di pinggir jalan itu.
Oddie jantan, membiarkan Ocay mengempeng
Sambil mengelus dada, hati siapa yang tak pilu. Saat di satukan dalam kandang, Oddie jantan dan Ocay langsung rukun, bergerak berlahan Ocay mendekat Oddie, ia yang merindukan kasih sayang induknya, ngempeng (menetek) di puting Oddie.Padahal, jelas-jelas, tidak ada air susunya. Herannya, kucing kecil itu hanya diam, membiarkan Ocay menetek, bahkan meninabobokan, hingga Ocay tertidur.
Sungguh terharu, seekor kucing saja masih memiliki hati berbudi seperti Oddie.


Kini, penyakit jamur di tubuh Odie mulai sembuh, dan untuk sementara waktu, Ocay dititipkan di GM12, rumah Mbak Yasmien Ruruh, karena akan ditangani dokter untuk kesembuhannya. Doakan ya, Ocay bisa berjalan normal, tidak mengesot lagi.


Semoga cerita ini, menjadi inspirasi dan mengetuk hati kita semua, menyadarkan bahwa kucing adalah mahluk Allah, yang punya hak hidup dimuka bumi, hidup nyaman dan tenang, bukan sebagai komunitas atau barang, jika rusak atau sakit dan tidak laku dijual, lantas dihibahkan. Tidak ada tanggungjawab untuk mengobati.

Saya berharap, tak ada lagi Oddie-Oddie diluar sana. Bernasib malang.

Harapan saya, semoga kita bagian  dari manusia berhati lembut, yang beranggapan, kucing atau hewan peliharaan menjadi bagian keluarga.Semoga Allah melimpahkan rahmat dan berkah untuk para rescue kucing terlantar. 

Terima kasih, emaknya Oddie dan Ocay, mbak Tety, yang bersedia menjadi sumber inspirasi dalam tulisan ini.
Salam Hangat, Miauuuu.
Lets Adopt, don't  buy.




7 comments:

  1. Huuuhuu jadi sedih..semoga kalian selalu sejahtera bahagia n sehat ya odie n ocay n utk para penyelamat n pengasuh odie n ocay smoga senantiasa dilimpahi rahmat n berkah Sang Pencipta bumi n langit, Allah SWT..Amiieen

    ReplyDelete
    Replies
    1. Makasihhh..odi dan ocay aman sejahtera di rumah nyamannya sekarang

      Delete
  2. Huuuhuu jadi sedih..semoga kalian selalu sejahtera bahagia n sehat ya odie n ocay n utk para penyelamat n pengasuh odie n ocay smoga senantiasa dilimpahi rahmat n berkah Sang Pencipta bumi n langit, Allah SWT..Amiieen

    ReplyDelete
  3. Masyaallah kisahnya sama seperti kucingku. Semasa kecil persis mirip banget ..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Setiap kucing pubya cerita mengharu biru.kadang bisa samaa dgn kucing yg lain. Semoga mereka aman dilindungi oleh kasih sayang manusia

      Delete
  4. slogannya keren banget..."lets adopt dont buy" cocok sama perintah nabi kita..:D :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iyaa.
      Memberikan kasih sayang od semua hewan menjadi amalan baik disisi Allah

      Delete